Jumat, 13 Februari 2015

Cerita Seram Teror ke Pegawai KPK Hingga Diungsikan ke Safe House

Jakarta - Ancaman terhadap KPK tidak hanya diarahkan ke pegawai saja, melainkan juga keluarga dari staf lembaga antikorupsi itu. Keluarga yang diancam itu pun diamankan ke 'safe house'

Berdasarkan informasi yang dikumpulkan, dari sekian banyak teror, ancaman terhadap keluarga pegawai senior KPK di sektor penindakan, adalah yang paling serius. Ada sekelompok orang tak dikenal yang meneror keluarga sang pegawai.

Oleh karena itulah, KPK mengamakan keluarga si pegawai ke tempat aman. Bahkan si pegawai senior yang menempati posisi struktural di bagian penyidikan itu, sampai saat ini belum ketemu keluarganya.

Dia memilih untuk menunggu situasi reda. Sang pegawai merupakan anggota polisi yang ditugaskan di KPK. Kabarnya karena ancaman itu dia mengajukan surat pengunduran diri.

Terkait dengan adanya ancaman itu, Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto menyatakan teror memang juga dialamatkan ke keluarga pegawai KPK. "Ancaman menyangkut nyawa, ini persoalan serius," kata Bambang dalam konferensi pers, Rabu (13/2/2015).

Mengenai upaya penyelamatan terhadap keluarga yang diteror, belum ada pernyataan resmi dari pihak KPK. Namun Bambang juga sudah menyatakan, KPK sudah membentuk tim khusus untuk menangani persoalan teror ini.

"Biarkan tim ini bekerja. Nanti akan diungkap semuanya ke publik," ujar Bambang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar